8 Cara Pola Asuh Anak Agar Bisa Cepat Bicara

8 Cara Pola Asuh Anak Agar Bisa Cepat Bicara

Cara Asuh Anak Agar Cepat Bisa Bicara. Berbicara merupakan kemampuan yang sangat penting dalam perekembangan seorang anak. Maka tidak heran apabila ada anak balita yang baru bisa berucap kata ma ma ma ibu sangat bahagia. Dengan fase milestone seorang anak sangat baik untuk perkembangan otak, selain itu hasrat yang di inginkan anak dapat tersampaikan kepada orang dewasa yang ada di sekelilingnya, contohnya seperti pis pis pis, sepertinya anak ingin pipis, dan hal itu membuat orang dewa di sekitarnya akan lebih peka.



Beginilah Teknik Untuk Mengajari Anak Cepat Bicara

Namun proeses biacaranya masih terucap di ujung kata saja, tapi bagimana jika anak Anda belum lancar bicaranya ? hanya bisa mengucap sepenggal kata di ujung tersebut, hal apakah yang sebaiknya harus di lakukan ?

Untuk zaman sekarang ini cukup banyak stimulasi yang dapat dilakukan untuk kelancaran sang kecil atau anak balita dalam berbicara, namun kita selaku orang tua berusaha memberikan cara yang alami saja jangan sampai memakai hal yang diluar kewajaran atau mengerik lidahnya pakai cincin emas atau apapun lah. Untuk menjawab pertanyaan di atas, maka saya akan menguraikan beberapa cara pola asuh orang tua yang bisa dilakukan untuk kelancaran anaknya dalam bisa berbicara dengan cepat, di antaranya:

1. Sering Mengajak Anak berbicara

Dalam usia 2 - 3 Tahun ada baiknya anak sering di ajak berinteraksi ataupun berbicara, agar apa yang di ucapkan bundanya dapat di respon dengan baik, karena pada hakekatnya memory anak yang masih berusia 2 -3 tahun masih banyak kosongnya, artinya dia perlu data-data untuk mengisi memory di dalam otaknya. Maka tidak heran seorang anak yang baru bisa berucap Ma Ma Ma, dia sering mendengarkan Bundanya berucap dengannya. Dengan Anda sering mengajak anak berbicara maka akan melatih lidahnya menjadi lebih lentur dan juga menguatkan memory anak.

2. Memberikan Asumkan Makanan Yang Bergizi

Memberi makanan yang bergizi pada anak adalah sebuah anjuran dan harus dilakukan namun apabila anak anda kekurangan gizi yang cukup di khawatirkan akan menghambat proses pertumbuhan anak anda dengan baik. Maka ada baiknya penuhi gizi anak setiap hari dengan memberi makanan yang sehat tentunya. 

Ada 5 Titik lidah yang dapat dirangsang melalui makanan seperti:

3. Titik Ujung Lidah

Bagian titik ujung lidah adalah menangkap rasa manis, maka hal ini akan menstimulasi dan juga akan merangsang artikulasi konsonan seperti 't, d, m, I, dan r. Maka untuk makanan yang cocok untuk merangsang titik ujung lidah adalah Madu, Cokelat ataupun Es Krim.

4. Titik Samping Kanan dan Kiri

Nah, untuk bagian titik samping kanan dan kiri dapat merangsang rasa asam yang mana hal ini dapat menstimulasi ucapan dan bunyi konsonan c dan j. Adapun untuk makanan yang dapat merangsang titik samping kanan dan kiri adalah buah Jeruk.

5. Titik Tengah Lidah

Adapun untuk bagian titik tengah lidah biasa dirasakan adalah rasa Asin. Dan untuk menstimulasi ucapan konsonan huruf c, j dan juga konsonan ganda (ny). Dan jenis makanan untuk merangsang titik tengah lidah adalah keju parut dan mentega.

6. Titik Pangkal (Lidah bagian belakang)

Bagian ini lebih merangsang rasa pahit dan menstimulasi konsonan k, g, x dan juga konsonan ganda 'ng'. Adapun makanan yang cocok untuk merangsang lidah tersebut adalah kopi. Agar aman makan saja permen kopi tapi jangan sampai berlebihan.

7. Seluruh Permukaan Lidah

Untuk bagian ini adalah mensensor rasa pedas dan juga merangsang konsonan huruf f, ch, sh,  dan s. Maka makan yang cocok untuk merangsang lidah bagian permukaan adalah makan Nasi tanpa di haluskan ataupun makan roti roma yang rasa pedas.

8. Mengajak Anak Jalan Jalan

Mengajak anak jalan-jalan keluar rumah atau di halaman rumah dapat menambah wawasan pada anak, sehingga apa yang ia lihat akan dapat memancing anak untuk mengucapkan suatu hal walaupun si anak belum tahu apakah itu namanya, contohnya seperti kupu-kupu sedang hinggap di dedauanan. Biasanya si anak akan berucap dengan sendirinya Pu Pu. Atau sang ibu memperlihatkan kupu-kupu tersebut sambil berucap dan menunjuk kupu-kupunya maka anak akan mersepon positif dan ikut mengucapkannya.

Nah, itulah 8 Cara Asuh anak agar si anak bisa cepat bisara, semoga ulasan ini dapat bermanfaat. Selamat mencoba..!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel