Bisnis Umbi Porang Yang Menjanjikan - Cepat Kaya!

Bisnis umbi Porang. Umbi Porang atau yang biasa dikenal masyarakat Jawa Timur adalah iles-iles, namun porang bukan iles-iles ya, jadi Porang adalah tanaman yang bisa menghasilkan Umbi yang bisa dimakan maupun dijadikan bahan kosmetik. Porang ini masuk dalam marga Amorphophallus ini ternyata ketika di produksi dan dikelola dengan baik bisa menghasilkan pundi-pundi rupiah sangat banyak. Sebenarnya untuk pohon Umbi Porang ini mirip sekali dengan Suweg dan Walur. Namun bedanya untuk Pohon Umbi Porang ini ada ciri khasnya yaitu batangnya yang berwarna bintik-bintik seperti warna kulit manusia yang terkena panu atau kulit pohon porang berawrna loreng ada putihnya ternyata ada perbedaannya yaitu yang mencolok pada bagian bijinya ada di bagian daunnya.



Cepat Kaya Jadi Petani Porang

Nah biji porang atau pentilnya porang ini yang nantinya akan dijadikan bibit pohon porang yang selanjutnya. Sedangkan kalau pohon suweg ataupun walur pohon tersebut tidak terdapat biji pada bagian daunnya.




Bisnis Umbi Porang

Cara Budidaya Umbi Porang

Nah, bagi temen-temen yang sudah lihat kisah Pk Paidi yang sukses dari bsinis porang ini di Televisi pasti sudah banyak mencari tahu tentang Tumbuhan Umbi Porang ini. Sebenarnya artikel ini tidak terlepas ketika saya sedang menonton siaran televisi di Program Trasns7 yaitu Hitam Putih. Pada waktu itu saya terinspirasi untuk mengangkat topik mengenai Bisnis Umbi Porang yang menjanjikan.

Karena atas ungkapan Pk Paidi yang sukses dalam menggeluti Bisnis Umbi Porang ini mampu mengantongi ratusan juta untuk penghasilannya dalam setiap bulannya. Ternyata Pk Paidi ini sebagai pengepul dan distributor, walaupun dulunya disaat awal merintis membutuhkan waktu lama untuk mengumpulkan umbi porang ini karena pada waktu itu masih banyak yang belum mengetahui apa umbi porang dan apa laku di pasaran.



Setelah Pk Paidi merintis dan mengajak warga sekitarnya yang ada di Desa Kepel kecamatan Kare Kabupaten Madiun ini mulai banyak dikenal banyak orang. Pk Paidi ini mengekspor Umbi Porang ke Tiongkok Cina. Ternyata warga penduduki Cina suka sekali dengan tepung Umbi porang ini.

Bisnis Umbi Porang Pk Paidi

Selain sebagai obat dan juga kosmetik, Umbi porang bisa dijadikan bahan makanan. Pk Paidi meyakini bahwa bisnis ini skala dunia, jadi jangan takut kalau kita kalah saing, karena kebutuhan ini adalah skala Makro. Setiap hari dibutuhkan masyarakat di seluruh dunia. Hanya saja di Negara Indonesia ini masih minim pengetahuan tentang manfaat umbi porang. Jadi untuk saat ini Pk Paidi terus mensosialisaikan bisnis Umbi Porang ini ke seleuruh orang. 

Dengan banyaknya para petani Umbi Porang maka nantinya akan mudah mendapatkan pasokan Umbi Porang ini sendiri, sehingga proses ekspor keluar negeri tidak membutuhkan waktu yang panjang. Karena dalam setiap pengirimannya menggunakan kontainer dan berton-ton.
Apalagi harga umbi porang ini cukup mahal, karena harganya bisa mencapai 5.000 perkilonya. Bahkan kalau umbi porang yang sudah kering ataupun yang sudah menjadi tepung akan lebih mahal lagi. 

Bibit Umbi Porang Murah

Cara bubidaya umbi porang juga tidak terlalu sulit, kita bisa menanam pohon porang di bawah pohon ataupun di lahan yang luas tanpa ternaungi pepohonan. Asalkan tekstur tanahnya gembur atau tidak keras.

Karena tanah yang gembur nantinya akan dapat menghasilkan umbi yang besar, selain itu pemberian pupuk kandang juga bagus untuk pertumbuhan pohon porang agar cepat besar.

Nah, itulah sekilas tentang bisnis Umbi Porang, semoga artikel ini dapat menjadi inspirasi bagi kalian yang sedang mencari ide bisnis. Selamat berkarya semoga sukses..! Sampai jumpa di topik bisnis yang lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel