7 Manfaat Bersiwak Bagi Kesehatan

Mediasiana.com -  Manfaat Siwak bagi Kesehatan. Halo sobat mediasiana, kali mimin akan membahas tentang manfaat dari bersiwak. Pasti kalian pernah denger atau melihat orang bersiwak sebelum melakukan sholat?,  iyakan..


 7 Manfaat Bersiwak Bagi Kesehatan 


Manfaat bersiwak,  selain menjadi sunnah Rasul bersiwak juga memiliki banyak manfaat. Pamor tentang siwak mungkin lebih akrab terdengar pada kaum muslim. Bagaimana tidak, batang pohon siwak ini berasal  dari Tanah Arab tersebut cukup sering didengar pada acara pengajian bahkan sampai di kisahkan dalam buku cerita kenabian, karena dulu nabi juga menggunakan siwak sebagai sikat gigi alami. 


Batang pohon siwak yang wujudnya sama dengan pohon yang lainnua ini mempunyai khasiat tersendiri . 

Penasaran apa saja manfaat dari bersiwak bagi kesehatan selain untuk menjaga kesehatan gigi dan gusi? 

Yuk simak pembahasannya berikut ini!


 

Ternyata siwak sudah ada sejak peradaban awal dunia ini. Siwak atau miswak (dalam bahasa Arab) artinya adalah ranting atau batang.  Sedangkan batang siwak adalah Ranting dari pohon Salvadora Persica, biasa disebut “pohon sikat gigi”. Umumnya batang miswak yang digunakan selama adalah batang siwak yang berukuran kecil dan berwarna coklat muda.

Ranting miswak ini diperkirakan sudah dipergunakan orang-orang jaman dahulu kala untuk membersihkan dan merawat gigi serta mulut mereka, hal ini sudah dilakukan sejak zaman peradaban awal Arab, Yunani, dan Romawi Kuno.

Pohon Miswak atau siwak ini tumbuh subur pada tanah kering seperti di gurun di Afrika, Timur Tengah dan juga di negara semenanjung Arab. Pohon Miswak juga bisa ditemukan di daerah lainnya. Pohon miswak ini bisa jugadidapati di negara Tanzania, di wilayah dataran pasir yang memiliki mata air di tengah-tengahnya biasa disebut sebagai (oasis),serta di padang rumput sabana.
Tradisi mengunyah siwak atau bersiwak masih dibiasakan oleh beberapa negara jazirah Arab di zaman modern ini. 

Contohnya saja di Negara Pakistan dan Arab Saudi, kita dapat menemukan hampir lebih dari 50% penduduknya lebih sering bersiwak dibandingkan dengan menyikat gigi menggunakan sikat buatan pabrik. Penduduk di negara Nigeria dan India juga lebih sering dan memilih bersiwak ketimbang gosok gigi menggunakan odol.

Tidak hanya para leluhur saja yang melestarikan siwak. Bahkan WHO atau Organisasi Kesehatan Dunia turut merekomendasikan masyarakat dunia untuk dapat menggunakan batang pohon miswak untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut sejak tahun 1987.

Kampanye menyikat gigi dengan miswak bahkan masih terus digalakkan oleh WHO sebagai alternatif cara menjaga kesehatan gigi dan mulut.

Berikut adalah beberapa manfaat dari bersiwak:

  1. Membunuh bakteri pada gusi atau radang gusi 
  2. Mencegah munculnya plak pada gigi
  3. Menjaga warna gigi agar putih alami dan tidak gampang pudar
  4. Meminimalisir terjadinya risiko gigi berlubang
  5. Menghilangkan bau mulut yang tidak sedap
  6. Sebagai dental floss (benang gigi) karena serabut kayu siwak ikut membersihkan sela-sela pada permukaan gigi.
  7. Meningkatkan produksi pada air liur dan mencegah terjadinya mulut kering.
Tidak hanya batangnya saja yang memberikan manfaat pada kesehatan gigi. Daun tanaman miswak juga dapat dipergunakan untuk obat sakit gusi. Hal ini karena daun siwak mengandung senyawa antibiotik yang dapat menekan pertumbuhan bakteri dan pembentukan plak pada permukaan gigi.


Penutup



Setelah Anda mengetahui manfaat dari bersiwak, sekarang Lebih bagus pakai siwak atau sikat gigi odol pepsodent?

Dari uraian diatas semoga para pembaca mendapatkan jawaban apa yang dicarinya selama ini dan untuk para pembaca bisa melakukan bersiwak dalam kehdupan sehari-hari, apalagi bersiwak adalah salah satu sunnah rasulullah.

Demikian pembahasan dalam manfaat bersiwak, semoga bermanfaat, janganlupa share artikel ini ke teman-teman kalian jika bermanfaat, sampaijumpa di artikel yang selanjutnya!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel