7 Cara Merawat Mata Agar Tidak Cepat Rusak
Kamis, 19 Desember 2019
Mediasiana.com - Mata adalah indera manusia yang digunakan untuk melihat suatu benda ataupun suata kondisi lingkungan sekitar. Maa kalau tidak dijaga dan dirawat tentunya akan cepat rusak atau cara kerjanya akan menurun. Untuk itu pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tips Cara merawat mata agar sehat dan tidak cepat rusak fungsinya.
Retina mata yang bersifat negatif dalam segala hal ini menjadikan Manusia harus berhati-hati dan tetap menjaga keadaan kondisinya matanya agar tetap Prima dan terjaga dengan sehat. Oleh karena itu hendaknya kalian jangan melakukan hal-hal yang berbahaya yang dapat merusak mata Anda sendiri.
Berikut ini akan saya berikan cara merawat mata agar tetap sehat dan tidak cepat rusak. Agar lebih jelas silahkan Anda pahami, kami mohonkan untuk membaca artikel ini sampai selesai.
7 Cara Merawat Mata Agar Tetap Sehat
1. Hindari Bertatapan Dengan Cahaya Laptop atau Smartphone terlalu Lama
Mata manusia juga bisa mengalami iritasi yang disebabkan oleh cahaya sekitar. Cara menjaga kesehatan mata yang pertama adalah Anda jangan terlalu dekat ketika menonton televisi, main game ataupun membaca buku. Nonton tv dengan layar lebar memang lebih asyik, akan tetapi hal ini tidak menyehatkan terutama bagi kalangan mata anak-anak. Anak yang sering nonton tv dengan jarak terlalu dekat, hal ini matanya sangat berisiko bisa mengalami minus ketika anak tersebut tumbuh dewasa. Saya sarankan untuk jarak aman menonton tv adalah 2 meter hal ini untuk tv ukuran 14 inchi. Adapun untuk layar Tv yang lebih lebar otomatis jaraknya lebih jauh ya.
Sebaiknya Anda gunakan tv layar kecil rasanya cukup untuk hiburan keluarga. Hal ini berlaku juga ketika anak Anda bermain game, PlayStation atau mainan yang lainnya. Begitu juga dengan kebiasaan membaca buku ataupun media bacaan, janganlah posisi Anda terlalu dekat, karena hal ini dapat membuat mata Anda menjadi tegang dan mudah lelah. Gunakanlah alat penerangan yang cukup ketika membaca, dan sebaiknya Anda tidak membaca ketika tiduran ya.
2. Cara merawat mata dengan baik adalah kurangi dalam penggunaan gadget
Sangat disarankan, jangan terlalu lama dalam menggunakan komputer, televisi ataupun main game. Jika hal ini memang benar pekerjaan Anda menggunakan komputer seharian, usahakan dengan rutin beristirahat dan menjauh dari layar komputer Anda, misalnya setiap waktu 30 menit atau satu jam, rilekslah atau silahkan Anda berjalan-jalan sebentar selama 5 atau 10 menit. Agar mata Anda tidak kering, sering-seringlah Anda berkedip dan sesekali alihkan pandangan mata Anda ke luar ruangan.
Menonton tv terlalu lama juga dapat membuat mata lebih cepat tegang dan lelah, selain itu radiasi dari layar tv dapat berakibat buruk bagi mata Anda. Adapun anak-anak yang terbiasa melakukan aktivitas nonton tv dan juga bermain console game secara berlebihan cenderung akan berisiko lebih besar mengalami mata minus.
3. Hindari menggosok mata dengan kasar
Jangan menggosok-gosok mata secara kasar dan berlebihan, karena hal ini dapat merusak kesehatan mata Anda. Ketika mata Anda terasa gatal sekali ataupun kemasukan benda asing, tentunya secara otomatis Anda akan langsung menggosoknya atau mengucek-nguceknya. Sebaiknya kalau hal ini Anda lakukan, silahkan lakukan secara hati-hati, jangan terlalu kasar ataupun sampai berlebihan.
4. Mengenakan kacamata dan penangkal debu saat beraktivitas
Ketika Anda sedang beraktivitas di luar ruangan, misalnya seperti di jalan raya atau di area pabrik, sebaiknya Anda menggunakan pelindung mata seperti kacamata dan juga helm yang berkaca. Hal ini agar Anda bisa menghindari debu yang masuk ke mata, karena debu atau udara kotor bisa membuat mata Anda menjadi infeksi dan bisa membuat mata mengalami gangguan penglihatan.
Perlu kalian perhatikan, dalam menggunakan kacamata bukan hanya untuk gaya saja ya, tapi juga bermanfaat untuk kesehatan mata, dengan berkacamata ternyata dapat menangkal sinar ultraviolet (UV). Sinar UV ini adalah salah satu penyebab utama pengerasan lensa mata, katarak dan juga penurunan penglihatan akibat gangguan pada pusat retina.
Kalian tahukah bahwa dalam penggunaan kacamata dengan lensa gelap bisa menyaring sinar UV louh, bahkan hingga 100 persen saat berada di luar ruangan. Nah, jika tidak ada kacamata, Anda bisa juga menggunakan topi untuk mengurangi paparan sinar UV tersebut.
5. Penuhi asupan Vitamin A
Untuk memenuhi asupan Vitamin A, sebaiknya Anda rutin mengonsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin A. Karena Mata Anda perlu untuk dijaga kesehatannya, antara lain caranya bisa dengan mengonsumsi makanan bergizi dan juga makan makanan yang mengandung banyak vitamin A seperti wortel, alpukat, tomat, dan juga pepaya. Sayur dan buah ini baik sekali untuk menjaga kesehatan mata Anda. Wortel banyak mengandung senyawa beta karoten, yaitu zat karotenoid yang dapat membantu Anda menjaga mata agar tetap sehat. Senyawa karotenoid ini juga bisa ditemukan pada labu kuning.
6. Makanlah sayuran hijau
Merawatan mata dengan baik dan alami bisa Anda mengonsumsi sayuran yang memiliki zat daun hijau tua seperti daun bayam, brokoli atau sayuran lain yang mengandung lutein dan juga zeaxanthin. Yaitu dua jenis zat karotenoid yang diketahui bisa mengurangi risiko berkembangnya penyakit katarak serta penurunan pada penglihatan akibat gangguan pada pusat retina. Cobalah untuk mengonsumsi sayauran diatas dua porsi sehari ya, misalnya satu porsi sayur bayam saat makan siang dan satu porsi sayur brokoli pada saat makan malam.
7. Cukupi asupan Zat Antioksidan
Upaya menjaga kesehatan mata yang bisa Anda lakukan berikutnya adalah mengonsumsi makanan yang mengandung antioksidan. Makanan yang mengandung antiksidan adalah seperti buah berry, jeruk, plum dan juga ceri. Buah-buah tersebut dapat membantu Anda dalam meminimalkan kerusakan mata yang diakibatkan radikal bebas (seperti dari sinar UV dan polusi), serta dapat mengurangi risiko pengerasan pada lensa mata yang dapat memicu katarak. Jadi, sangat bagus dan konsumsilah makanan yang banyak mengandung zat antioksidan setidaknya 2 porsi dalam sehari ya.
Penutup
Itulah ke-7 tips yang bisa Anda lakukan dalam menjaga kesehatan mata Anda. Praktikkan di keseharian Anda ya, agar mata Anda tetap terjaga dengan sehat. Bila Anda sudah menjalani beberapa cara dalam menjaga kesehatan mata di atas, namun ternyata kesehatan mata Anda masih tetap sama atau tidak ada perbuahan bahkan keadaan semakin memburuk, segera periksakan kondisi mata Anda ini dengan Dokter spesialis mata, untuk mendapatkan penanganan yang tepat.