50 Puisi Ucapan Selamat Hari Guru Nasional : Guru Pahlawanku, Selamat Hari Guru Nasional Indonesia

Puisi Ucapan Selamat Hari Guru Nasional : Guru Pahlawanku, Selamat Hari Guru Nasional Indonesia - Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi kumpulan puisi tentang guru. Semoga dengan adanya puisi ini bisa menambah kecintaan, rasa hormat kita kepada guru-guru kita semua. Karena tanpa ada mereka maka gelap gulitalah dunia pendidikan di Negeri ini. Selamar Hari Guru Nasional.

Puisi Ucapan Selamat Hari Guru Nasional


Dan buat kalian yang ingin berbagi dan mengirimkan karya puisi di situs Mediasiana, silahkan hubungi kami di Halaman Facebook Mediasiana.com. Bagi kalian yang tidak sabar lagi membaca puisi tentang guru nan indah ini, silahkan simak puisinya berikut ini..!

Puisi Ucapan Selamat Hari Guru Nasional


Puisi Hari Guru Nasional



Pahlawan Pendidikan


Jika dunia kami yang dulu kosong tak pernah kau isi

Mungkin hanya ada warna hampa, 
gelap tak bisa apa-apa, 
tak bisa kemana-mana

Tapi kini dunia kami penuh warna

Dengan goresan garis-garis, juga kata

Yang dulu hanya jadi mimpi

Kini mulai terlihat bukan lagi mimpi

Itu karena kau yang mengajarkan

Tentang mana warna yang indah
Tentang garis yang harus dilukis
Juga tentang kata yang harus dibaca

Terimakasih guruku dari hatiku

Untuk semua pejuang pendidikan

Dengan pendidikanlah kita bisa memperbaiki bangsa

Dengan pendidikanlah nasib kita bisa dirubah

Apa yang tak mungkin kau jadikan mungkin

Hanya ucapan terakhir dari mulutku

Di hari pendidikan nasional ini

Gempitakanlah selalu jiwamu
wahai pejuang pendidikan Indonesia


Guru Sejahtera


Lihatlah dan coba cermati

Sosok yang datang di pagi sepi
Pantalon dan Kemejanya rapi
Bergesper gelap juga berdasi

Sepatu mengkilap melangkah pasti

Dengan laptop di tangan kiri
Dan juga alat komunikasi
Rambut tersisir berminyak wangi
Aromanya, Hmm… seharum kesturi

Lihatlah rumahnya,

Yang tak jauh dari sekolah
Sungguh bersih dan asri
Warna cat, hiasan dan alam serasi

Di halaman rumput hijau menghiasi

Diselingi pohon rimbun di kedua sisi
Garasi mobil di sebelah kiri

Dengan tanaman pot mengelilingi

Ada bangku-bangku diterasnya
Yang banyak dipenuhi bunga-bunga

Ada air mancur dan kolam

Di mana ikan bergerombolan
Di ruang dalam tak kalah juga
Perabot sederhana yang apik tertata

Ada ruangan luas satu saja

Dan rak buku sungguh besarnya
Aneka judul ribuan jumlah
Komik, kamus aneka majalah
Biologi, geografi juga sejarah
Karya sastra, puisi, cerpen dan prosa
Buku cerita anak, remaja, dan dewasa

Beragam kliping dan ensiklopedia

Deretan panjang hasil karya ilmiah
Sungguh sumber ilmu semua isinya
Ada juga media elektronika
Yang membuat pelajaran berjiwa

Peta benua semua ada

Juga globe dan berbagai alat peraga
Di situlah Ia siapkan pelajaran

Dengan sungguh-sungguh persiapan

Di depan kelas akan disampaikan
Ilmu dengan aneka penyampaian
Bagaimana murid-murid tak kaya

Dengan ilmu yang akan diserapnya

Seperti itulah semua rumah
Yang dimiliki guru-guru daerah
Mereka hidup dengan sejahtera

Bersama istri dan anak-anaknya

Karena jasa yang tiada tara
Mengukir pribadi anak negri
Dengan ilmu dan budi pekerti

Mengasah akal dan menghias hati

Sejak kecil hingga terbawa mati
Sungguh balasan yang tak sepadan
Meski dengan emas intan berlian


Baca Juga : 200 Pantun Ucapan Selamat Hari Guru Nasiona


Terimalah aku yang ingin bersuci


Terimalah baktiku untukmu

Kau guru yang mulia
Dan sungguh sempurna
Mengajarkan kebersamaan
Dan kasih sayang bagi semua

Tak akan berpaling hatiku

Dari teduhnya kasihmu
Kau guru yang mulia
Dan bijaksana

Jalanmu terang bagi dunia

Sungguh besar kasihmu, Ibu
Guru agung maha bijaksana

Kau ajarkan damai bagi dunia


Aku semakin mencintaimu


Engkau bagaikan cahaya


Yang menerangi jiwa

Dari segala gelap dunia

Engkau adalah setetes embun

Yang menyejukan hati
Hati yang ditikam kebodohan
Sungguh mulia tugasmu Guru
Tugas yang sangat besar

Guru engkau adalah pahlawanku

Yang tidak mengharapkan balasan
Segala yang engkau lakukan
Engkau lakukan dengan ikhlas

Guru jasamu takkan kulupa

Guru ingin ingin kuucapkan

Terimakasih atas semua jasamu


Selamat Pagi Guruku


Pagi yang indah deruan angin menerpa wajah

Dingin menyelimuti langkah penuh keikhlasan
Renungan hanya untuk sebuah kejayaan
Berfikir hanya untuk sebuah keberhasilan

Tiada lafaz seindah tutur katamu

Tiada penawar seindah senyuman mu
Tiada hari tanpa sebuah bakti
Menabur benih kasih tanpa rasa lelah

Hari demi hari begitu cepat berlalu

Tiada rasa jenuh terpancar di wajah mu
Semangat mu terus berkobar
Memberikan kasih sayang tiada rasa jemu

Jika engkau akan melangkah pergi

Ku tau langkahmu penuh pengorbanan
Jika dirimu telah tiada dirimu kan selalu di kenang

Kau adalah pahlawan tanpa lencana.



“HABIS GELAP TERBITLAH TERANG”

Guru bagai terang dalam kegelapan.

Semerbak wangi di taman yang teduh
membuka jalan, dan mata hati untuk ilmu pengetahuan.
Guru….tanpamu kami tak berarti apa-apa
denganmu, kami bisa jadi bermanfaat bagi negeri ini.

Bagai ambun di pagi hari,
engkau menyejukan hati ini dengan berbagai ilmupengetahuan
yang Kau ajarkan pada kami.
Dengan do’a yang teramat tulus dan ikhlas,
ku panjatkan kepada Sang Pencipta,
sebagai rasa tanda terima kasih ku kepadamu.
Guru engkau sangat berarti bagiku
dan kehidupan kami.


A Never Die Hero

A teacher is a hero

Without a strings attached
They are candles in the dark

We could have an open mind because the strands of a teacher

Our souls can be wide because the advice of a teacher
They are heroes in a world

They are simple and promising calmness

Always be water in the desert
Always be a light in the middle of the night

We all need you

We will not be able to change the world without you
Our kids are poisoned without you

The teacher is a guide

They are a symbol of resurrection
They are a basic for education

Teachers are heroes



Penutup

Nah, itulah beberapa puisi yang dapat saya sajikan, semoga bermanfaat buat teman-teman semua. Janganlupa baca juga koleksi pantun yang sangat seru yang ada di situs ini. Sekian dari saya sampai jumpa di pembahasan yang lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel