10 Pakaian Adat Jakarta atau Betawi : Penjelasan, Keunikan dan Gambarnya

Pakaian Adat Jakarta atau Betawi : Penjelasan, Keunikan dan Gambarnya. Jika sebelumnya saya sudah membahas pakaian adat jawa tengah, kalimantan, jawa barat dan jawa timur maka pada kesempatan ini saya akan membahas pakaian adat betawi Jakarta. Buat kalian yang mau tau apa saja jenis pakaian adat betawi Jakarta yuk simak ulasannya berikut ini.

Pakaian Adat Jakarta atau Betawi; Penjelasan, Keunikan dan Gambarnya


Siapa yang tidak tahu Kota Jakarta? Tentu semua masyarakat Indonesia mengatuhi bukan! Itu karena Kota Jakarta sebagai Ibu Kota Negara Indonesia. Kebudayaan adan adat istiadat Kota Jakarta sangat lekat dengan suku Betawi. Hingga Betawi menjadi sebuah icon ibu kota Negara ini. Kebudayaan Betawi sangat dikenal diseluruh masyarakat diantaranya ondel-ondel, gambang kromong, dan kerak telor. Seperti di Kota-kota lainnya, Betawi juga memiliki pakaian adat yang unik. 

10 Pakaian Adat Jakarta atau Betawi


Ada beberapa jenis pakaian adat yang wajib kamu ketahui. Untuk lebih jelasnya mari simak penjelasan dibawah ini sebagai berikut: 

1. Baju Koko Sadariah 


Pakaian Adat Jakarta atau Betawi : Penjelasan, Keunikan dan Gambarnya

Baju koko merupakan pakaian adat Jakarta atau Betawi yang biasa digunakan untuk acara formal. Baku koko ini hampir sampa dengan baju koko yang sering dipakai umat muslim untuk beribadah, hanya saja baju koko ini tidak memiliki motif dan hanya berwarna putih saja. 

2. Celana Batik 

Pakaian Adat Jakarta atau Betawi : Penjelasan, Keunikan dan Gambarnya

Celana Batik merupakan pakaian adat Betawi yang digunakan oleh pria, mulai dari anak-anak, remaja hingga dewasa. Bahkan kebanyak orang tua yang memakainya. Celana Batik bukan seperti celana formal lain, celana ini berbahan dasar kain dengan corak batik yang natural. Pada Celana batik ini terdapat kolor atau karet pada bagian pinggangnya. Panjangnya hingga mata kaki atau ada yang menggunakan hanya di bawah lutut. Celana batik ini biasa digunakan sehari-hari dan digunakan untuk acara adat tertentu juga. 

3. Selendang 


Pakaian Adat Jakarta atau Betawi : Penjelasan, Keunikan dan Gambarnya

Selendang merupakan Pakaian adat Betawi yang sangat khas. Berbeda dengan selendang yang digunakan kaum hawa. Selendang ini dikhususkan untuk kaum pria. Keunikan dari selendang ini karena pemakaiannnya, yaitu di kalungkan dileher atau diletakan di pundak. Kain Selendang memiliki corak yang bermacam macam, namun kebanyakan motif yang digunakan kotak-kotak. 

Selendang ini disebut juga Sorban. 

4. Kopyah atau Peci 


Pakaian Adat Jakarta atau Betawi : Penjelasan, Keunikan dan Gambarnya

Biasanya kopyah atau peci identik dengan pemeluk Agama Islam. Namun, pada dasarnya peci ini boleh digunakan oleh siapa saja. Contohnya di Betawi, Peci sudah menjadi pakaian adat dan kebudayaan yang digunakan dalam kegiatan sehari-hari. Keunikan dari peci Betawi adalah peci yang berwarna merah. Karena pada umumnya peci itu berwarna hitam. 

5. Baju Kurung 


Pakaian Adat Jakarta atau Betawi : Penjelasan, Keunikan dan Gambarnya

Baju Kurung merupakan pakaian adat Betawi untuk kaum wanita. Dahulu baju ini dijadikan sebagai baju sehari-hari oleh orang-orang Betawi, namun sesuai dengan perkembangan zaman, baju ini hanya di gunakan untuk acara resmi tertentu saja. 

Keunikan Baju Kurung memiliki model kurung dengan lengan pendek atau seperempat dengan warna terang dan mencolok. 

6. Kain Sarung Batik

Pakaian Adat Jakarta atau Betawi : Penjelasan, Keunikan dan Gambarnya

Kain Sarung Batik merupakan kain bawahan yang digunakan untuk baju kurung. Kain Sarung ini dipakai memanjang sampai menutupi seluruh bagian kaki. Kain sarung bermotif warna warni dengan corak cerah. Pemakaian kain sarung batik disesuaikan dengan warna baju kurung. 

7. Kerudung 


Pakaian Adat Jakarta atau Betawi : Penjelasan, Keunikan dan Gambarnya

Kerudung merupakan pakaian pelengkap dari pakaian adat Betawi. Kerudung Betawi memiliki ciri khas polos, digunakan dalam bentuk selendang. Warna kerudung yang digunakan disesuaikan dengan warna baju atau kain batik yang dipakai. 

8. Pakaian Pengantin Adat Betawi 

Pakaian Adat Jakarta atau Betawi : Penjelasan, Keunikan dan Gambarnya

Betawi memiliki pakaian adat untuk acara pengantin yang sangat unik. Keunikannya terdapat pada tata riasnya, dinamakan “Dandanan Care None Pengantin Cine”. Pakaian adat Betawi terdiri dari Blus bergaya Cina dengan bahan yang mencolok dari bahan satin dipadukan dengan bawahan rok Panjang dengan model duyung. Di Betawi ada sebutan tersendiri untuk rok yang digunakan pengantin wanita ini yaitu Kun. 

Kemudian ada salah satu yang menjadi ciri khas dan keunikan dari pakaian pengantin adat Betawi ini yaitu terpasangnya penutup wajah di atas kepala serta hiasan lainnya yang ada di atas kepala. 

Alas kaki yang digunakan untuk pengantin baik laki-laki maupun perempuan berbentuk selop yang memiliki kodel seperti perahu. 

Pakaian adat Betawi untuk laki-laki merupakan hasil akulturasi dengan beberapa kebudayaan, mulai dari arab, melayu serta tionghoa. Pakaian Adat untuk laki-laki ini biasanya disebut “Dandanan Care Haji”. Model baju adat Betawi ini seperti jubah Panjang dengan ciri khas penutup kepala yang berwarna merah keemasan. 

Penutup kepala pengantin pria memiliki nama sendiri yaitu alpie. 

9. Pakaian adat Betawi untuk bangsawan 


Pakaian Adat Jakarta atau Betawi : Penjelasan, Keunikan dan Gambarnya

Pakaian adat Betawi untuk bangsawan di kenal dengan istilah baju ujung serong. Pakaian adat ini dulunya hanya para demang atau bangsawan yang menggunakan, namun saat ini baju ujung serong dijadikan sebagai baju resmi di DKI Jakarta. Baju ini bentuknya seperti Jas, biasanya berwarna hitam dan dipadukan dengan kopyah dan arloji emas di saku. 

Pakaian adat Betawi ini juga dijadikan sebagai pakaian Abang None Jakarte. 

10. Pangsi Betawi 


Pakaian Adat Jakarta atau Betawi : Penjelasan, Keunikan dan Gambarnya

Pangsi Betawi merupakan pakaian adat Betawi yang sangat kental dengan budaya Betawi yaitu Silat. Ciri dari baju Pangsi Betawi ini berlengan Panjang dan digunakan tanpa kancing serta lehernya yang berbentuk bulat. 

Baju Pangsi Betawi ini sepasang dengan celana yang berwarna senada biasanya warna hitam dan merah. Panjang Celana hingga mata kaki dan dan Nampak longgar. 

Pangsi Betawi  ini biasanya digunakan pendekar Betawi atau pesilat. 

Aksesoris yang wajib ada yaitu sabuk atau ikat pinggang berwarna hijau. Sehingga mengesankan kegagahan bagi yang memakainya. 


Baca Juga : 10 Pakaian Adat Jawa Timur Lengkap dengan Penjelasan dan Gambarnya


Itulah pakaian adat Betawi yang nampaknya sering kita lihat. Dimana baju Betawi memang di dominasi oleh kebudayaan Arab dan China. Semoga menambah kecintaan kita terhadap budaya Indonesia. Semoga Bermanfaat. 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel