100 Gambar Kendaraan : Cara Mewarnai Gambar dan Teknik Gambar Kendaraan untuk Anak TK PAUD, SD, SLTP dan SLTA
Kumpulan Gambar Kendaraan : Cara Mewarnai Gambar Sketsa dan Teknik Gambar Kendaraan roda dua, empat, enam dll untuk Anak TK PAUD, SD, SLTP dan SLTA Bagi anak-anak menggambar dan juga mewarnai adalah suatu hal yang seru dan menyenangkan. Kegiatan ini membuat anak-anak semakin berkembang dalam hal kreativitas dan imajinasinya. Apalagi objek yang digambar adalah suatu hal yang sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari, seperti halnya kendaraan.
Gambar Kendaraan
Hal utama yang dilakukan saat memulai menggambar adalah dengan membuat sketsa. Sketsa ini merupakan pola dasar yang dibuat untuk merancang gambar yang nantinya akan dibuat. Membuat sketsa sebagai permulaan ini penting. Agar nantinya mempermudah kita untuk menggambar sesuatu yang kita inginkan.
Termasuk dalam hal menggambar kendaraan, maka sangat disarankan untuk membuat sketsa gambar kendaraan terlebih dahulu. Agar lebih mudah menggambar sketsa kendaraan, sebaiknya ikuti langkah-langkah berikut.
Pertama, tentukan jenis kendaraan yang akan digambar. Apakah kendaraan darat, kendaraan udara, atau kendaraan laut. Selanjutnya, buatlah sketsa tubuh kendaraan yang diinginkan. Apabila kendaraan yang dipilih adalah jenis kendaraan darat atau kendaraan laut, maka ditambahkan dengan sketsa roda.
Langkah ketiga, memulai merapikan sketsa. Artinya dalam hal ini sudah masuk dalam proses menggambar. Sempurnakan sketsa kendaraan yang sudah dibuat. Jika gambar kendaraan sudah sempurna, maka sketsa kendaraan siap untuk diwarnai.
Manfaat Menggambar Sketsa Kendaraan
Menggambar sketsa kendaraan mempunyai banyak manfaat. Selain mengasaah kreatifitas dan imajinasi, menggambar sketsa kendaraan terlebih dahulu dapat mempermudah seseorang untuk menggambar. Hal ini tentu saja dapat mengurangi risiko menghapus gambar secara terus menerus yang bisa mengakibatkan media gambar kotor atau bahkan sobek.
Sketsa dibuat dengan menggoreskan pensil pada media kertas atau kanvas. Sketsa dibuat dengan pola berupa bangun datar yang sesuai dengan objek yang akan digambar, yakni gambar kendaraan. Jika sketsa sudah selesai dibuat. Maka kegiatan menggambar hanya berupa merapikan sketsa dan menebali sketsa hingga menyerupai objek kendaraan yang digambar.
Teknik Mewarnai Sketsa Kendaraan
Setelah sketsa kendaraan sudah sempurna dibuat dan disempurnakan menjadi gambar yang apik sesuai harapan. Maka, langkah selanjutnya adalah dengan mewarnai gambar agar terlihat sempurna, indah, dan menyerupai objek aslinya.
Mewarnai sketsa mempunyai teknik sendiri yang akan membuat gambar nantinya nampak apik. Ada dua teknik dalam kegiatan mewarnai, yakni teknik kering dan teknik basah. Berikut adalah penjelasan mengenai kedua teknik mewarnai.
Teknik Mewarnai Kering gambar kendaraan
Teknik mewarnai kering adalah cara memberikan warna pada gambar dengan menggunakan alat pewarna yang dari bahan kering. Artinya, alat pewarna tidak membutuhkan tambahan pengencer berupa air ataupun minyak dalam mewarnai gambar.
Teknik Mewarnai Basah
Teknik yang kedua untuk mewarnai gambar kendaraan adalah teknik mewarnai basah. Teknik ini merupakan cara mewarnai objek yang sudah digambar dengan menggunakan alat pewarna dari bahan basah. Maskudnya, pewarna ini perlu media pengencer agar dapat digunakan untuk mewarnai gambar. Adapun pengencernya berupa air ataupun minyak.
Itulah penjelasan mengenai teknik mewarnai gambar yang dapat kamu pilih salah satu untuk kamu terapkan dalam mewarnai sketsa kendaraan yang sudah kamu buat. Setelah mengetahui informasi mengenai teknik mewarnai, maka kamu juga harus menyiapkan berbagai perlatan yang digunakan untuk mewarnai.
Kedua teknik tersebut membutuhkan peralatan mewarnai yang berbeda-beda. Berikut adalah penjelasann mengenai perlatan apa saja yang dibutuhkan untuk mewarnai pola dengan dua jenis teknik yang berbeda.
Alat-Alat untuk Mewarnai Sketsa Kendaraan
Setelah membuat sketsa kendaraan menjadi gambar, maka gambar siap disempurnakan dengan cara mewarnainya. Mewarnai gambar akan membuat gambar semakin nampak hidup. Agar kamu dapat mewarnai gambar dengan baik, maka perhatikan hal-hal berikut.
Terlebih dahulu tentukan teknik mewarnai yang akan digunakan dalam mewarnai gambar kendaraan. Apakah menggunakan teknik mewarnai kering ataupu teknik mewarnai basah. Setelah itu, siapkan peralatan yang digunakan untuk mewarnai sesuai dengan teknik mewarnia yang sudah dipilih.
Alat yang dibutuhkan untuk teknik kering
Alat-alat yang dibutuhakan dalam mewarnai pola gambar dengan teknik kering adalah sebagai berikut. Pertama adalah kertas gambar warna putih. Terdapat berbagai ukuran untuk jenis kertas ini. Pilihlah ukuran kertas sesuai dengan keinginan dengan mempertimbangkan kebutuhan besar gambar.
Alat kedua adalah alat pewarna. Ada berbagai jenis alat pewarna yang bisa digunakan untuk mewarnai dengan teknik kering. Seperti halnya pensil warna, krayon, pastel, dan spidol. Dalam hal ini penting untuk menentukan jenis alat pewarna dengan jenis kertas.
Berbagai alat mewarna untuk teknik kering ini juga memliki karakter yang berbeda-beda. Hal ini karena alat-alat pewarna tersbut memiliki kepekatan warna yang berbeda pula. Namun demikian, semua perlatan warna dalm teknik kering memiliki cara yang mudah daripada dengan mewarnai dengan teknik basah.
Mewarnai gambar kendaraan menggunakan pensil warna, sebaiknya menggunakan pensil warna ukuran 2B sampai 6B. Mewarnai dengan pensil warna akan memberik kesan karakter yang tegas pada garis-garis. Hal ini sama dengan alat pewarna dari spidol. Adapun perbedaannya, spidol memiliki warna yang lebih pekat dan tebal.
Jika kamu ingin mewarnai sketsa kendaraan dengan warna yang bervariasi, maka sebaiknya menggunakan krayon ataupun pastel. Sebab krayon ataupun pastel memiliki beragam variasi warna. Krayon juga cocok untuk digunakan oleh anak-anaka. Hal ini karena krayon ataupun pastel terbuat dari campuran lilin dengan bahan lainnya yang aman bagi anak-anak.
Jika ingin menggunakan pewarna spidol atau krayon, sebaiknya menggunakan kertas yang tebal. Hal ini agar tidak membuat gambarmu menjadi tembus saat diwarnai dengan spidol atau krayon. Pemberian warna dengan spidol atau krayon yang tebal juga bisa membuat kertas sobek. Sehingga, perlu kehati-hatian saat mewarnai kendaraan dengan spidol atau krayon.
Jika kertas yang digunakan berukuran tipis, maka sebaiknya menggunakan alat pewarna berupa pensil warna atau pastel. Gunakan teknik mewarna dengan cara mengarsir agar warna yang dihasilkan dalam gambar terlihat apik. Usahakan untuk mewarnai gambar tidak sampai keluar garis.
Alat yang dibutuhkan untuk teknik basah
Teknik mewarnai gambar kendaraan yang kedua adalah teknik mewarnai basah. Mewarnai gambar dengan teknik basah berarti memerlukan pengencer untuk melakukan pewarnaan. Adapun alat pewarna yang digunakan dalam teknik basah adalah cat air atau tinta, kuas, dan palet cat air.
Teknik mewarnai basah ini bisa menggunakan media alas berupa kanvas atau kertas putih. Jika menggunakan kertas putih, maka gunakan kertas putih yang tebal. Tidak disarankan menggunakan media kertas HVS untuk mewarnai dengan teknik ini. Kertas yang tipis berisiko sobek saat terkena cairan.
Dalam teknik mewarnai basah ini sebaiknya menggunakan prinsip gradasi saat mewarnai pola. Prinsip gradasi ini menonjolkan sisi warna yang membuat gambar seolah menyerupai bentuk aslinya.
Kumpulan Gambar Sketsa Kendaraan
Sekian infromasi mengenai membuat gambar kendaraan beserta dengan berbagai manfaat membuat sketsanya terlebih dahulu. Hingga beragam teknik yang digunakan untuk mewarnai gambar yang sudah jadi.