Cara Menggambar Pohon untuk Anak-anak TK PAUD, SD, SLTP dan SLTA

Cara Menggambar Pohon untuk Anak-anak TK PAUD, SD,  SLTP dan SLTA - Pengertian Sketsa Gambar Pohon, Manfaat, dan Teknik Mewarnainya - Pengertian Sketsa Gambar Pohon, Manfaat, dan Teknik Mewarnainya!  Ada banyak cara positif yang bisa dilakukan untuk mengisi waktu luang. Mulai dari bertanam bunga maupun aneka sayur, olahraga, hingga menggambar dan mewarnai bersama buah hati. Namun, sebagai kegiatan yang sering dilakukan sejak menempuh pendidikan dasar, tentunya sudah tidak asing dengan kata “sketsa” ketika menggambar, bukan? 

Gambar Pohon

Cara Menggambar Pohon

Benar. Secara praktis, sketsa atau sketch dalam bahasa Inggris ini merupakan gambaran kasar yang dibuat sebelum para arsitek maupun perupa membuat objek sebenarnya. Sehingga tidak salah jika jenis gambar dua dimensi ini biasa diartikan sebagai rancangan yang akan membantu creator menggarap karya seninya. Meskipun gambar yang unsurnya terdiri dari sejumlah garis sederhana membentuk objek tertentu dan diberikan pada anak usia dini juga bisa disebut sketsa.

Cara Menggambar Pohon

Selain itu, beberapa ahli juga mengutarakann pendapatnya mengenai pengertian sketsa. Seperti halnya Oesman Effendi yang menyebut sketsa sebagai buah dari pengindraan baik dari proses mengamati, merasa, menghayati, bahkan dari empatinya. Inilah mengapa sketsa tidak dianggap sebagai seni yang “belum jadi”. Sebab untuk membuat gambar pohon, panorama, dan lainnya, seorang perupa melibatkan segenap jiwanya terhadap objek yang direkam.

Pengertian Sketsa Gambar Pohon

Berdasarkan beberapa pengertian sketsa di atas, bisa diambil simpulan bahwa untuk membuat suatu sketsa seorang perupa memerlukan objek tertentu. Nah, objek ini bisa merupakan benda abstrak dari dunia ide maupun benda yang dapat diindrai, seperti hewan, pepohonan, bangunan, bahkan teknologi-teknologi canggih. Namun umumnya, objek yang disuguhkan kepada sang buah hati yang masih dalam masa perkembangan adalah yang bisa ditemukannya sehari-hari.

Gambar sketsa pohon, misalnya. Mengingat tiap-tiap pohon miliki ciri khas, baik bentuk daun, batang maupun akar, cara ini dapat sekaligus kenalkan anak pada penyumbang oksigen bumi. Di antaranya ialah pohon beringin, mangga, cemara, dan pohon lain yang memiliki ciri khusus dan mudah dibedakan dengan pohon lainnya. Sehingga pengertian sketsa gambar pohon adalah gambar yang menampilkan objek pohon beserta unsur pendukung lainnya seperti buah/bunga.

Manfaat Menggambar Sketsa Pohon

Tidak bisa dipungkiri bahwa keterampilan menggambar dan mewarnai yang sudah ada sejak sekolah dasar ini adalah kegiatan yang menyenangkan. Bukan saja bagi anak usia dini, namun juga bagi orang dewasa. Sebab melalui guratan-guratan garis dan bidang yang dibuat dengan menggambar sketsa melibatkan perasaan dan emosi pembuatnya. Begitupula ketika mewarnai. Nah, berikut ini adalah beberapa manfaat menggambar dan mewarnai sketsa gambar pohon:

1. Melatih anak menggenggam pensil

Kemampuan motorik pada anak memang harus dikembangkan sejak dini. Inilah alasan kenapa seorang bayi dalam masa pertumbuhan umumnya diberikan mainan yang bisa digenggam. Hal tersebut karena syaraf motorik yang berkenaan dengan penggerak memang perlu dilatih sejak kecil. Kegiatan menggambar dan mewarnai yang umum dijadikan sebagai kegiatan harian pada jenjang pendidikan usia dini (PAUD) dapat melatih anak menggenggam pensil. 

2. Membiasakan anak dengan beraneka warna

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, sketsa umumnya dibuat sebelum seorang perupa membuat karya yang sesungguhnya. Dalam pengertian lain, sketsa ini dapat diartikan sebagai rancangan yang kemudian dijadikan sebagai karya utuh yang diwarnai dengan berbagai teknik. Sementara itu, mengenalkan gambar hewan, pemandangan, pohon maupun bunga-bunga bisa sekaligus mengenalkan objek dengan warna yang berbeda satu sama lainnya.

3. Mengenalkan anak dengan berbagai pohon dan cirinya

Dalam pembelajaran, gambar juga dapat dijadikan sebagai alat bantu beajar. Ia termasuk pada media pembelajaran dua dimensi yang bisa dibawa kemana-mana. Selain itu, sketsa pohon atau berbagai objek lainnya menampilkan bentuk yang sesungguhnya. Hal ini menjadi kelebihannya yang membuat ananda atau anak didik mudah mengenali dan mengimajinasikannya sebab tidak lagi berupa objek abstrak.

4. Meningkatkan daya kreativitas anak

Manfaat membuat gambar pohon berikutnya adalah dapat meningkatkan daya kreativitas anak. Mengingat setiap pohon memiliki ciri yang berbeda, baik mulai dari bentuk daun, bunga, dan batang. Seorang anak memiliki kebebasan membuat sketch dari berbagai jenis pohon yang ada di sekitarnya. Dengan bersentuhan langsung dengan objek pohon yang hendak digambar, anak akan lebih mudah menuangkan kreativitasnya melalui garis-garis dan bidang yang dibuat.

5. Media supaya anak meninggalkan gadget-nya

Dan manfaat terakhir dari membuat gambar sketsa pohon adalah bisa dijadikan sebagai media mengalihkan perhatian anak dari gadget. Hal ini karena psikologis anak yang masih ada dalam masa perkembangan umumnya mudah tertarik dengan warna yang mencolok. Sehingga tepat ketika orang tua atau pendidik yang kesulitan melepaskan pengaruh gadget pada anak dengan mengajaknya belajar mewarnai gambar/sketsa.

Teknik Mewarnai Sketsa Pohon

Banyaknya manfaat yang bisa didapat dari kegiatan mennggambar dan mewarnai menjadi salah satu alasan kuat mengapa kegiatan ini bagus dilakukan. Bukan hanya diperuntukkan bagi anak saja, namun juga orang dewasa. Sebab nyatanya, keterampilan menuangkan gagasan melalui guratan pensil maupun pensil warna ini tidak memandang dari jenjang usia pelakunya. Namun, tahukah kamu jika ternyata ada sejumlah teknik yang bisa digunakan ketika mewarnai?

Benar. Pada kenyataannya, mewarnai tidak boleh dengan asal saja. Meski keindahan dari hasil karya seni rupa sifatnya relatif dan bergantung pada selera, ada beberapa teknik mewarnai yang umum digunakan. Nah, berikut adalah paparan mengenai teknik mewarnai gambar pohon yang bisa kamu coba bersama ananda maupun anak didik di sekolah:

1. Teknik mewarnai gambar pohon dengan gradasi

Teknik pertama yang bisa digunakan adalah gradasi. Ketika dimaknai secara leksikal, gradasi berarti susunan derajat atau bertingkat. Ini berkenaan dengan pengaplikasian warna bertingkat yang masih seiras pada satu bidang gambar ketika mewarnai. Seperti memadu padankan merah dan kuning untuk dapatkan orange esensial misalnya. Penggunaan teknik ini memungkinkan gambar pohon miliki kesan mencolok tapi tetap elegan.

2. Teknik mewarnai dengan blocking

Bisa dikatakan jika blocking adalah taknik paling mudah yang bisa dilakukan untuk mewarnai. Yakni dengan menge-blok bagian objek gambar dengan warna yang sesuai. Seperti hijau pada daun, coklat pada batang, dan lain sebagainya. Dibandingkan dengan gradasi, blocking adalah teknik yang sangat ramah dan mudah untuk anak-anak. 

3. Teknik mewarnai dengan garis lurus dan melingkar

Dan teknik berikutnya yakni mearnai dengan garis lurus dan melingkat. Penggunaan teknik ini umum dilakukan ketika sedang mewarnai pemandangan langit. Sebab sebagaimana yang telah diketahui bersama, mennciptakan semburat langit yang kadang mendung maupun berawan akan kurang realistik jika hanya di-block. Inilah alasan mengapa teknik yang satu ini membuat sketsa pohon menjadi nyata.

Alat dan Bahan yang Diperlukan Saat Mewarnai Sketsa

Mengetahui beberapa teknik mewarnai menjadi langkah penting yang harus dilakukan sebelum praktik. Sebab dengan cara tersebut, perupa telah memiliki gambaran dengan cara apa gambar sketsa yang dimilikinya akan diberi warna. Nah, selain itu, mengetahui alat dan bahan yang diperlukan rupanya tidak kalah penting dilakukan. Berikut ini adalah beberapa alat dan bahan yang dibutuhkan sebelum mewarnai.

  • Printer untuk mencetak gambar
  • Kertas HVS untuk media mencetak gambar
  • Pensil warna, crayon, cat air, dan berbagai jenis lainnya
  • Tissu untuk membersihkan kotoran dari cat

Kumpulan Gambar Sketsa Pohon untuk Mewarnai

Gambar Sketsa Pohon Kartun



Gambar Sketsa Pohon Kartun Besar


Gambar Sketsa Pohon Apel


Gambar Steksa Pohon Pisang


Gambar Sketsa Pohon sengon



Gambar Sketsa Pohon Kribo



Gambar Sketsa Pohon Rambai




Gambar Sketsa Pohon dan Matahari



Gambar Sketsa Pemandangan Gunung

Menggambar dan mewarnai adalah dua kegiatan yang sama menyenangkannya. Dan ternyata, bukan hanya berikan kesenangan saja, sebab banyak manfaat yang bisa diperoleh dari kegiatan tersebut. Karena itulah, mengenalkan buah hati maupun anak didik dengan gambar pohon, dan objek lainnya bisa dijadikan alternatif pengalih perhatian dari gawai. 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel